Dasar Fiber Optik

Irfan Irawan
0
Optical Media
• Biasanya dikenal dengan nama fibre optic (serat optic)
• Data yang dilewatkan pada medium ini dalam bentuk cahaya (laser atau inframerah)
• Bahan dasar dari optical media adalah kaca dengan ukuran yang sangat kecil (skala mikron)


Satu buah kabel fibre optic terdiri atas dua fiber :
• Satu berfungsi untuk Transmit (Tx) dan satunya untuk Receive (Rx)
• Sehingga komunikasi dengan fibre optic bisa terjadi dua arah secara bersama-sama (full duplex)
Fiber optik disusun menjadi tiga bagian, yaitu:
• Bagian Inti (Core), merupakanbagian lintasan yang dilewati cahaya.
• Bagian Selongsong (Cladding), berfungsi untuk merefleksikan cahaya yang akan memantul keluar, balik kembali ke dalam bagian inti
• Bagian Buffer/Coating, merupakanpelindung plastik untuk core dan cladding.

Transmisi serat optik dapat dilakukan melalui dua cara yaitu :

•Multi Mode
Pada jenis ini, suatu informasi (data) dibawa melalui beberapa lintasan cahaya yang dijalarkan melalui serat dari satu ujung ke ujung lainnya

•Single Mode
Transmisi data melalui single mode hanya menggunakansatu lintasan cahaya yang merambat melalui serat. Metode semacam ini dapat menghindarkan ketidakakuratan yang dapat terjadi dalam penyaluran data

Konektor Fibre Optic
• ST Konektor biasanya dipakai untuk yang singlemode
• SC konektor biasanya dipakai untuk yang multimode
• LC Konektor

LC Connector
SFP Modul

Keuntungan dari fiber optic antara lain :
• Kemampuannya yang baik dalam mengantarkan data dengan kapasitas yang lebih besar dalam jarak transmisi yang cukup jauh.
• Kecepatan transmisi yang tinggi hingga mencapai ukuran gigabits, serta tingkat kemungkinan hilangnya data yang sangat rendah.
• Keamanan fiber optic yang tinggi, aman dari pengaruh interferensi sinyal radio, motor, maupun kabel-kabel yang berada di sekitarnya, membuat fiber optic lebih banyak digunakan dalam infrastruktur perbankan atau perusahaan yang membutuhkan jaringan dengan tingkat keamanan yang tinggi.
• Kelebihan lainnya, fiber optic aman digunakan dalam lingkungan yang mudah terbakar dan panas .
• Dalamhal ukuran, fiber optic juga jauh lebih kecil dibandingkan dengan kabel tembaga, sehingga lebih menghemat tempat dalamruangan network data center di mana pun.

Kekurangan:
• Harganya yang cukup mahal jika dibandingkan dengan teknologi kabel tembaga.
• Kekurangan lainnya adalah cukup besarnya investasi yang diperlukan untuk pengadaan sumber daya manusia yang andal, karena tingkat kesulitan implementasi dan deployment fiber optic yang cukup tinggi
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)